Menumbuhkan
jejaring ataupun network sangat diperlukan oleh setiap individu ataupun
organisasi yang selalu bergerak dan hidup di bumi yang kita cintai ini.
Melakukan jejaring sangat diperlukan oleh setiap individu dan organisasi karena
hal ini tercermin dari sikap yang selalu ingin berkembang dan terbuka. Artinya
seseorang yang ingin berkembang dan maju pastilah ia selalu akan mencari
dukungan ataupun mencari supporting bagi dirinya,karena kekuatan yang nyata
akan selalu membuat ia terpaksa ataupun tidak terpaksa untuk selalu maju,
terbuka dan professional, dan manfaatnya kalau untuk personal adalah ia akan
dengan cepat beradapatasi pada sebuah lingkungan yang baru ataupun asing
sehingga ia akan menjadi pribadi-pribadi unggulan. Untuk sebuah organisasi
ataupun sebuah perusahaan membangun jejaring sangatlah merupakan kewajiban
utama, karena memang sebuah organisasi pasti mempunyai visi menjadi besar dan
menguntungkan. Tentunya dibarengi oleh sikap yang professional seiring perkembangannya.
Dan jejaring di dalam organisasi mempunyai sifat tersendiri yaitu harus
dilakukan secepatnya kemudian harus melakukan jejaring dengan besar dalam waktu
yang singkat. Hal ini didasarkan karena perusahaan ataupun organisasi
membutuhkan segera keuntungan yang besar pula sehingga ia akan mampun bertahan
dalam waktu yang cukup lama.
Pada tataran
personal investasinya adalah pada dirinya seindiri dengan cara membangun
pribadi yang utuh dan selalu up to date dalam segala hal. Berkelakuan yang baik,
adaptable, dan tidak mudah untuk selalu membanggakan diri selama dalam
membangun jejaring adalah merupakan investasi yang harus dilakukan. Ego manusia
yang selalu merasa hebat harus dibuang jauh-jauh agar tidak menghambat dalam
pembangunan networking yang sedang dibangun. Upaya dalam membangun diri seperti
yang dilakukan diatas adalah mutlak dilakukan, agar secepatnya personal ini
untuk meningkat pada tataran diatasnya. Artinya kalau seorang itu alumni pada
sebuah almamater maka almamaternya terkenal dengan cepat dan ia pun secara
personal akan diakui pada level yang layak. Peningkatan level dari personal
yang tidak dikenal ke personal yang terkenal akan membawa dampak yang banyak,
artinya gerbong yang ditarik banyak sekali. Hal inilah yang perlu dilakukan
oleh manusia-manusia Indonesia khususnya pada semua tataran individu baik yang
berada di organisasi maupun yang berada pada perusahaan. Hal ini penting karena
akan meningkatkan character building sebagai manusia Indonesia, manusia yang
selalu siap maju menatap jaman yang berkembang pesat, dan pada akhirnya
dampaknya adalah membawa gerbong bagi manusia-manusia Indonesia lainnya untuk
mengedepankan jejaring sebagai sarana pembawa kemajuan bangsa.
Investasi
lingkungan adalah merupakan bentuk kerja dari penumbuhan jejaring yang harus
dilakukan. Artinya lingkungan ini akan sangat mempengaruhi setiap
langkah-langkah pengembangan jejaring khususnya pada level organisasi.
Lingkungan ini harus dipahami sebagai sarana tempat jejaring itu diproses dalam
penumbuhannya, artinya investasi lingkungan itu adalah sebuah ruang sebagai
tempat untuk personal – personal itu membangun jejaring yang besar. Dalam
pembangunan jejaring itu pasti akan ditemukan dua hal yaitu sifat berbeda dan
sifat persamaan. Sifat yang selalu bertolak belakang ini pasti akan selalu
seiring dan sejalan dalam mewarnai pengembangan jejaring, dan lingkungan
sebagai sebuah institusi pengembangan harus jeli memanfaatkan hal kedua sifat
tersebut agar tidak menghambat dalam pembangunan jejaring yang besar dan kuat.
Lingkungan harus dibuat sebagai katalis atau tempat yang tidak memihak antara
keduanya, atau tidak mempunyai kepentingan apa-apa. Hal ini didasarkan agar
lingkungan sebagai katalis harus bisa memanfaatkan persamaan – persamaan itu
sebagai sebuah kekuatan pengembangan jejaring dan perbedaan diletakkan
jauh-jauh sebagai dirunga probadi sehingga terciptalah proses penumbuhan
jejaring yang kuat yang diantara alumni jika itu sebuah organisasi almamater,
atau jejaring yang kuat bagi perusahaan jika itu adalah sebuah organisasi
profit. Investasi lingkungan mutlak diperlukan dan diwujudkan dalam sebuah
ruang yang bersifat katalis dimana sifat katalis adalah benar-benar tidak
mempunyai kepentingan terhadap apa-apa yang sedang atau akan terjadi.